• Goad (Sweet in marathi) Dashmi is a flatbread, a chapati made using jaggery and milk instead of water. This is a typical Maharashtrian dish. I remember whe...

#8 - Membentuk Otot Kaki Yang Kuat dan Kekar

Otot kaki yang besar, kering dan pecah adalah salah satu pemandangan yang paling menakjubkan untuk binaragawan. Otot besar akan memberi pesan kekuatan dan dedikasi yang luar biasa


Otot kaki merupakan otot yang penting untuk sebagian besar jenis olahraga dan di beberapa event binaraga, memiliki otot kaki yang masif dapat membedakan apakah Anda juara atau tidak.

Melatih otot kaki dapat meningkatkan kecepatan, kekuatan dan stamina untuk jenis olahraga seperti sepak bola, basket dan lain-lain. Selain itu tampilan otot kaki yang masif dan kering merupakan tambahan yang cukup berharga.


Kenapa Kaki Anda Begitu Penting?
Banyak orang menyisihkan otot kaki atau melewatkan begitu saja untuk melatih otot tangan dan otot dada. Ini adalah kesalahan yang cukup besar, tidak hanya melatih kaki dapat membantu menambah massa otot di dalam tubuh Anda sehingga metabolisme Anda lebih baik untuk membakar lemak. Ketika Anda melakukan latihan otot kaki yang intens, hormon pertumbuhan Anda meningkat.
Ketika hormon pertumbuhan Anda meningkat, Anda menciptakan kondisi anabolik atau pembentukkan otot yang berarti pertumbuhan otot di seluruh bagian tubuh Anda. Karena Anda dapat menambah beberapa kilo otot di dalam kaki Anda, ini akan membantu menyingkirkan lemak berlebih yang Anda dapat. Otot memerlukan kalori untuk bertahan, yang artinya semakin banyak otot yang Anda miliki, semakin banyak kalori yang Anda bakar, dan menjauhkan lemak.
Dua alasan tersebut seharusnya membuat Anda melatih otot kaki lebih giat. Tetapi kelebihan lain adalah, otot kaki memberi keseimbangan ketika Anda memiliki postur tubuh atas yang besar, tubuh Anda tidak akan enak dilihat ketika Anda memiliki otot bahu dan dada yang besar, tetapi berkaki kecil.


Membentuk Otot Kaki Secara Optimal
Berikut adalah latihan yang didesain untuk membentuk otot kaki lebih baik. Jika Anda konsisten untuk melakukannya, mengangkat dengan beban maksimal dengan intensitas tinggi dan makan bersih. Anda akan mendapatkan otot Anda mengembang secara signifikan. Anda dapat mengangkat beban berat untuk melatih otot kaki Anda. Jadi gerakan yang benar merupakan poin vital karena beban berat akan menimbulkan cedera yang lebih serius ketika Anda lengah.
Jika Anda melakukan latihan kaki dengan benar, Anda akan memerlukan sekitar 5 hari untuk menghilangkan efek latihan kaki Anda. Anda dapat melatih kaki Anda seminggu sekali atau 5 hari sekali.


Kosakata
Ada beberapa teknik yang dapat digunakan untuk mengejutkan otot kaki Anda yang sangat sering digunakan di dunia binaraga, tetapi beberapa dari Anda yang tidak mengerti dapat melihat penjelasan di bawah.


Piramid set – piramid set adalah ketika Anda menambahkan beban setelah selesai berlatih satu set. Misal berlatih menggunakan beban 50kg pada set pertama, dan menambahkan 10 kg untuk set kedua, 10 kg lagi untuk set ketiga dan seterusnya.


Drop set – drop set adalah ketika Anda berlatih dengan beban maksimal dan mengurangi beban setiap kali Anda selesai berlatih satu set. Contohnya adalah Anda menggunakan beban 90 kg pada set pertama dan mengurangi 10kg pada set kedua, mengurangi 10 kg lagi pada set berikutnya dan seterusnya.


Pola Latihan
Mulailah dengan melakukan jogging atau treadmill selama 5-10 menit untuk pemanasan dan mengurangi resiko cedera.

  • Leg Extension – 2 set 15 repetisi, (pemanasan)
  • Power Clean – 3×6
  • Squat – 1×20, 1×15, 1×10, 1×6 (piramid set)
  • Romanian Dead-lift – 4×10
  • Hamstring Curl – 3×12, drop set
  • Leg Extension – 3×12, drop set
  • Seated Calf Raise – 3×12
  • Standing Calf Raise – 3×10



PROGRAM PEMBENTUKAN OTOT PRIA - SUPERTAHU

0 Response to "#8 - Membentuk Otot Kaki Yang Kuat dan Kekar"

Posting Komentar