• Goad (Sweet in marathi) Dashmi is a flatbread, a chapati made using jaggery and milk instead of water. This is a typical Maharashtrian dish. I remember whe...

Inilah Planet Kerdil Terbesar Yang Diketahui

http://astronesia.blogspot.com/
Eris (Tengah) and Dysnomia (kanan)

Astronesia-Apakah Pluto planet kerdil terbesar? Tidak! Saat ini,planet kerdil terbesar yang dikenal adalah planet Eris (nama resmi: 136199 Eris; sebelumnya dikenal sebagai 2003 UB313 dan juga Xena).

Eris hanya sedikit lebih besar dari Pluto, tapi mengorbit sejauh dua kali jarak Pluto dari matahari.Eris ditunjukkan pada gambar diatas yang diambil oleh teleskop 10 Meter Keck di Hawaii.Seperti Pluto, Eris memiliki bulan, yang sudah resmi ditunjuk oleh International Astronomical Union sebagai (136.199) Eris I (Dysnomia).Pada gambar tersebut,Dysnomia terlihat  di sebelah kanan Eris.  

http://astronesia.blogspot.com/
Daftar objek terbesar trans-Neptunus


Planet kerdil Pluto dan Eris adalah obyek trans-Neptunus yang mengorbit di sabuk Kuiper,yakni benda yang mengorbit melewati Neptunus.Eris ditemukan pada tahun 2003, dan kemungkinan terdiri dari air es beku dan metana.




Karena Pluto diturunkan pangkatnya dari planet menjadi planet kerdil oleh IAU,maka planet ini diberikan sebutan numerik baru yaitu (134.340) Pluto.Ceres juga saat ini masuk dalam kategori planet kerdil yang sebelumnya memiliki status sebagai asteroid.

0 Response to "Inilah Planet Kerdil Terbesar Yang Diketahui"

Posting Komentar