www.1001fakta.com Selain perawatan dan kebiasaan baik, tak dapat disangkal bahwa beberapa jenis makanan juga mempengaruhi kesehatan dan keindahan rambut serta kulit Anda. Kecantikan yang sempurna membutuhkan dukungan berupa asupan gizi dan nutrisi yang tepat.
Pendiri dan direktur The Center for Dermatology di New York, Amerika Serikat, dr David Bank, mengungkap berbagai rahasia tentang makanan bagi kulit Anda. Berikut uraian dr Bank yang disarikan sebuah situs kecantikan, beautyhigh.
Apakah benar makanan tak hanya bisa menumbuhkan rambut, tapi juga membuat rambut kuat?
Menurut dr Bank, beberapa makanan bisa membantu menyehatkan rambut. Buah-buahan seperti jeruk dan nanas yang tinggi sumber vitamin C, membantu membentuk kolagen. Makanan yang mengandung biotin juga merangsang pertumbuhan rambut mulai dari akarnya agar sehat dan kuat. Vitamin ini juga ditemukan pada bebera jenis makanan lainnya, seperti kacang, almon, telur, dan lainnya.
Mengonsumsi protein, seperti ikan, kacang-kacangan, telur, yogurt, dan daging tanpa lemak juga membantu menyehatkan rambut.
Apa khasiat yogurt bagi rambut?
“Yogurt mengandung kalsium, protein, potassium, dan vitamin yang tidak hanya baik bagi nutrisi tubuh Anda, tapi juga terbukti sebagai sumber gizi yang dapat membantu pertumbuhan rambut yang kuat dan sehat," ujar dr Bank.
Adakah makanan tertentu yang harus dikonsumsi untuk satu masalah kulit?
Cara terbaik untuk menyasar masalah-masalah kulit, kata dr Bank, adalah dengan memperhatikan apa yang Anda konsumsi. Untuk mendapatkan kualitas kulit terbaik, cobalah untuk mengurangi mengonsumsi makanan olahan, produk-produk yang mengandung kadar gula dan garam yang tinggi, soda, dan sebagainya. Gantinya, konsumsilah air, buah segar, dan sayur-sayuran.
Saat melihat komposisi produk perawatan, adakah kandungan yang harus dihindari?
Sebagai konsumen, penting bagi Anda untuk mengetahui apa yang dikonsumsi tubuh Anda. Beberapa kandungan yang merupakan "lampu merah" bagi kulit Anda adalah diethanolaminedan monoethanolamine. Kedua kandungan ini adalah zat kimia yang mengganggu hormon yang biasa ditemukan di sampo dan sabun, serta dapat menimbulkan risiko kanker. Perlu Anda ketahui, kandungan lain yang umum terdapat pada produk perawatan kulit dan rambut adalah petrolatum, zat yang bisa menghambat bernapasnya kulit.
Apakah gula dapat membahayakan bagi kulit?
Gula yang berlebih akan membuat kulit sulit menyerap protein. Proses ini dinamakan glikasi. Protein di dalam kulit, seperti kolagen yang elastis, membantu menjaga kulit awet muda, padat, dan kencang. Kedua protein ini rawan terhadap glikasi. Maka, kadar gula yang berlebihan dapat menyebabkan kulit keriput dan kendur.
0 Response to "Konsumsi Gula Berlebih Sebabkan kulit Kendur"
Posting Komentar