• How To Make Meat Sauce with Easy cooking recipes. How To Make Meat Sauce which easy to do by everyone. Many people very interest to choose easy cooking re...

NASA Merilis Video Dan Gambar Untuk Misi Menangkap Asteroid

http://astronesia.blogspot.com/
Gambar ini menunjukkan konsep pesawat ruang angkasa Orion mendekati pesawat penangkap asteroid.Perjalanan awak ke tempat asteroid tersebut menggunakan pesawat ruang angkasa Orion diperkirakan memakan waktu 9 hari.Credit NASA

Astronesia-NASA telah merilis sebuah animasi baru bersama dengan foto baru yang diajukan untuk misi mengarahkan asteroid 

NASA mengatakan sedang mengembangkan misi pertama kalinya untuk mengidentifikasi, mendekati, menangkap dan mengarahkan sebuah asteroid kecil ke orbit yang stabil di sekitar bulan.Bagian dari misi ini akan dilakukan oleh sebuah kendaraan penangkap asteroid,sementara bagian lain dari misi ini akan melibatkan kru dua orang dengan asteroid yang sudah tertangkap.

http://astronesia.blogspot.com/
Gambar ini menunjukkan awak Orion melakukan spacewalk menuju ke kendaraan penangkap asteroid.Credit NASA


Gambar yang dirilis oleh NASA menunjukkan kendaraan penangkap itu 'menyimpan' asteroid.Kendaraan akan melepaskan sebuah benda yang membentang keluar seperti pembersih tabung vakum untuk memasukkan asteroid kedalamnya.Setelah asteroid di dalam perangkat berbentuk silinder,akan ada robot yang mengeluarkan jaring untuk menangkap asteroid tersebut.

http://astronesia.blogspot.com/
Gambar ini menunjukkan seorang astronot mempersiapkan diri untuk mengambil sampel dari asteroid yang ditangkap setelah dipindahkan ke orbit stabil dalam sistem Bumi-Bulan.Ratusan cincin yang ditempelkan ke kantong penangkap asteroid, membantu astronot dengan hati-hati menavigasi permukaan. Kredit: NASA


NASA sedang mengembangkan pendorong propulsi listrik tenaga surya mutakhir yang menggunakan ion xenon sebagai penggerak untuk membantu mengarahkan asteroid. Versi awal dari mesin ini telah terbang pada misi Dawn untuk sabuk asteroid.

Video menggambarkan misi berawak menuju asteroid dekat Bumi menggunakan pesawat ruang angkasa Orion.Selama perjalanan, animasi menunjukkan kru mengandalkan gravitasi bulan untuk membantu mendapatkan momentum untuk bertemu dengan asteroid.




NASA menghimpun para pemimpin lembaga pada bulan Juli untuk melakukan kajian internal dari beberapa konsep alternatif yang diajukan untuk setiap fase dari sebuah misi asteroid. Para ahli juga menilai aspek teknis dan program misi. NASA mengatakan, pihaknya mengkaji lebih dari 400 tanggapan atau ide yang diterima dari perguruan tinggi dan masyarakat.

 

0 Response to "NASA Merilis Video Dan Gambar Untuk Misi Menangkap Asteroid"

Posting Komentar